Thantophobia : Takut/Fobia Kehilangan Seseorang

Bagi sebagian orang, kehilangan seseorang bisa menjadi masalah mental yang serius, bukan hanya sekadar takut atau kecewa saja, namun bagi orang yang mengalami thantophobia akan merasakan ketakutan yang luar biasa jika ditinggalkan oleh orang-orang terkedatnya.

Thantophobia merupakan gangguan mental dimana penderitanya ketakutan kehilangan seseorang. Kondisi ini dapat dipicu dari pengalaman buruk seseorang dimasa lalu, baik itu masa kecil atau terlibat dakan suatu hubungan yang pelik ketika sudah remaja. Bagi penderita fobia ini, ada kekhawatiran yang membuat dirinya merasa tidak mampu berpisah dengan orang-orang terkasih di hidupnya, pada kasus yang ekstrem perasaan takut kehilangan ini dapat membuat penderitanya takut untuk keluar rumah, takut menyentuh benda-benda tertentu dan takur berinteraksi dengan orang lain yang dianggap berbahaya.

hipnoterapi online

Pada penderita fobia ini akan muncul beberapa gejala seperti langsung merasa ketakutan atau stress ketika berpikir bahwa dirinya akan mati, serangan panik yang mengakibatkan pusing, muka memerah, berkeringat, detak jantung tidak beraturan, mual/sakit perut ketika memikirkan kematiannya, bahkan pada kasus yang parah dapat menimbulkan depresi.

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menyalurkan rasa takut kehilangan, diantaranya yaitu:

  1. Menulis buku diary
    Menulis diary dapat membantu mengurangi beban, tuliskan bentuk ketakutan di diary dengan memposisikan diri sendiri seperti sedang berbicara dengan orang lain, agar lebih lega.
  2. Bercerita pada orang yang dipercaya
    Bercerita dengan orang lain dapat membantu meringankan beban pikiran yang ada, pastikan untuk berbagi cerita pada orang yang dipercaya dan dapat memahami anda.
  3. Meditasi
    Lakukan hal-hal yang membuat tubuh menjadi rileks atau tenang, anda dapat melakukan yoga atau latihan pernafasan lainnya untuk membantu meredakan rasa cemas dan stress yang dialami.
  4. Obat
    Dokter dapat meresepkan obat penenang yang fapat membantu meredakan serangan panik atau detak jantung yang tidak beraturan yang datang ketika fobia kambuh, namun sebaiknya konsumsi obat sesuai anjuran dokter dan diiringi dengan terapi.
  5. Terapi
    Hubungi psikolog, psikiater atau terapis profesional yang dapat diajak berbicara mengenai rasa takut kehilangan yang berlebihan agar segera mendapatkan penanganan.

Merasa takut kehilangan seseorang adalah hal yang wajar dialami oleh manusia, namun apabila perasaan tersebut terjadi secara terus menerus hingga mengganggu aktivitas segeralah berkonsultasi dengan psikolog, psikiater atau terapis agar segera mendapatkan penanganan yang tepat. Anda bisa membuat janji dengan terapis di www.hipnoterapi.id  jika terkendala jarak dan waktu, anda juga bisa mengikuti sesi terapi secara online jarak jauh, untuk informasi lebih lanjut anda dapat menghubungi WhatsApp berikut https://wa.me/message/4MZ2JVSFY74JH1  

konsultasi hipnoterapi